Resep Membuat Sandwich Telur Mudah dan Enak untuk Sarapan

Masih seputar sarapan ya foodie. Menu sarapan kali ini selain mudah membuatnya juga praktis dibawa untuk bekal ke kantor atau ke sekolah. Selain mengandung karbohidrat juga kaya protein dan vitamin yang dapat mencukupi kebutuhan kalori. Praktis, mudah dibuat, enak, dan bergizi, yuk langusng saja simak resep membuat sandwich telur berikut:

picture by food.detik.com

Bahan

  • Roti tawar 2 lembar
  • Daun selada secukupnya
  • Telur rebus 2 butir
  • Tomat 1 buah
  • Garam halus 1/2 sdt
  • Lada halus 1/2 sdt
  • Mentega secukupnya
  • Mayonaise secukupnya

Cara Membuat

  • Kupas kulit telur yang sudah direbus kemudian hancurkan dnegan menggunakan garpu
  • Jika sudah hancur, masukkan garam, lada dan mayonaise kemudian aduk hingga rata
  • Buang bagian pinggir roti tawar, kemudian olesi permukaannya dengan mentega
  • Lapisi roti dengan daun selada dan irisan tomat
  • Beri isian berupa adonan telur tadi, kemudian tutup kembali dengan roti tawar
  • Padatkan dan potong menjadi dua bagain berbentuk segitiga
  • Sandwich telur siap dihidangkan
Mudah bukan cara membuat sandwich telur? Ayo buat sarapan sehat versi kamu!
Baca juga: 5 menu sarapan khas orang Indonesia

Related Posts

There is no other posts in this category.

Post a Comment

Subscribe Our Newsletter